Friday, March 12, 2010

Kampung Toga : Wisata Dirgantara Yang Mengasyikan





Jika anda datang ke Sumedang, tidak ada salahnya mengunjungi tempat yang satu ini. Sebuah tempat wisata lengkap dengan fasilitas villa, restoran, meeting room, kolam renang, tempat bermain anak, penangkaran rusa, areal kemping dan taman burung. Dan tidak kalah menariknya disini juga tempat peluncuran paralayang dan gantole yang membutuhkan nyali.

Buat anda yang pernah atau belum mencoba paralayang dan gantole, disinilah tempat yang cocok untuk adu
nyali. Meluncur dari tempat ketinggian dan terbang mengikuti mata angin sambil menikmati pemandangan alam nan indah sungguh sangat menyenangkan. Asyik, seru dan menegangkan. Woow....

Karena letaknya yang berada di perbukitan dengan ketinggian 850 m dari atas permukaan laut, maka tempat ini sangat berpotensi sebagai arena kegiatan dirgantara. Setiap akhir pekan atau musim liburan pengelola selalu menggelar acara seperti sajian organ tunggal atau terbang tandem dengan instruktur dari Toga Get Airbone.

Permainan ini diperuntukan khusus untuk orang dewasa dengan berat badan di atas 42 kg. Tetapi buat anak-anak dan remaja jangan berkecil hati karena masih ada kolam renang dan taman bermain yang juga tak kalah serunya untuk mengisi liburan agar menyenangkan.
Menarik bukan?

Puas bermain tentu membuat perut lapar. Tidak usah bingung resto disini menyajikan menu khas sunda yang cukup menggiurkan lidah untuk segera menyantapnya. Ada sajian spesial seperti nasi timbel, ikan bakar gurame, bawal, ikan mas sampai ikan balita. Harganya pun cukup standar.

No comments: